Trending
Jumat, 30 November 2018

Setelah Kerja Sama dengan Air Jordan, PSG Bakal Colab dengan BAPE

  • Share
  • fb-share
Setelah Kerja Sama dengan Air Jordan, PSG Bakal Colab dengan BAPE

Paris Saint-Germain sempat membuat kejutan setelah pertandingan melawan Liverpool FC beberapa waktu lalu menggunakan apparel Air Jordan. Yup, PSG adalah klub sepakbola bola pertama yang menggunakan apparel Air Jordan, setelah sebelumnya Charlotte Hornets dari NBA menggunakan brand Air Jordan, itu pun karena Michael Jordan menjadi pemegang saham. Nah, kali ini PSG mendobrak dengan sesuatu yang baru, pada tanggal 26 November 2018 mereka mengeluarkan produk berkolaborasi dengan BAPE.

 

Menghadirkan 13 produk fashion

Menghadirkan 13 produk fashion

PSG dan BAPE akan mengeluarkan 13 produk yang terdiri dari t-shirt, jaket, celana, dan beberapa aksesoris produk fashion lainnya. Nantinya PSG dan BAPE akan mengeluarkan spesial produknya tersebut di BAPE Store yang ada di Marais, Paris. Sebelumnya, BAPE Store di Perancis baru buka pada akhir tahun lalu. Nah, untuk menyemarakkan 1 anniversary pada tanggal 1 Desember 2018, lo yang merupakan penggemar berat PSG dan streetwear BAPE bisa membeli produk kolaborasi ini pada 1-2 minggu setelah peluncuran.

A Bathing Ape atau BAPE merupakan brand streetwear asal Jepang yang sekarang sangat fenomenal. Dengan logo ape atau kera, menjadi sebuah trend setelah beberapa kali BAPE sukses kolaborasi dengan brand besar. Mulai dari Pepsi, Coca-Cola, Supreme, dan Casio. Artis besar seperti The Weeknd, Pharrel, Kanye West, A$AP Rocky, Linkin Park, Chris Brown, dan masih banyak lagi.

 

PSG dan Fashion

PSG dan Fashion

Salah satu hal terbaik dari kolaborasi PSG dengan BAPE adalah soal fashion. PSG yang berbasis di Paris, sebuah ikon mode dunia, seakan tahu ada banyak orang yang rela mengeluarkan uang demi membeli produk fashion. Setelah kolaborasi dengan Air Jordan, sebenarnya PSG juga mengumumkan kolaborasi dengan Manish Arora, seorang fashion designer dari India. Nanti, koleksi PSG dengan Manis Arora akan dipamerkan di tahun depan.

Jika kolaborasi PSG dengan BAPE serta Manish Arora ini sukses, bisa jadi tim lain akan terinspirasi untuk membuat gebrakan yang sama.

 

 

Source: highsnobiety.com

 

Comments
Miftachul Rahardoni
keren banget
diana mayasari
keren banget