Trending

Saw: Legacy Mungkin Menjadi Franchise Terakhir

James Wan, sutradara muda yang iseng membuat film thriller psikologi, ternyata berhasil membuat serial tersebut sampai 7 film. Film tersebut adalah Saw, sebuah film thriller psikologi yang dibuat sejak tahun 2003 ini sekarang menjadi salah satu film horor paling laris sepanjang masa. Saw pertama saja sudah mendapatkan keuntungan mencapai 102 juta dolar, padahal budgetnya hanya mencapai 1.2 juta dolar saja.

Saw terakhir ini hanya sampai film ke 7, yaitu Saw: The Final Chapter yang bisa dilihat dengan 3D. Film Saw terakhir tersebut memang terlihat akan berakhir begitu saja, tetapi bukan Saw namanya jika nggak ada plot yang twist atau tiba-tiba berubah bentuk dengan nggak begitu jelas. Para produser dan juga eksekutif produser mulai merancang untuk membuat film Saw ke 8, yang berjudul Saw: Legacy.

Sebenarnya nggak ada nama yang jelas untuk Saw: Legacy

Seperti biasa, sang produser akan memainkan emosi para penggemarnya. Dalam jangka waktu tertentu, produser dan semua kru film akan merahasiakan judul film. Para penggemar dibiarkan menebak-nebak tentang judul film yang akan keluar tersebut. Pada akhirnya, setelah judul film tersebut keluar maka para penggemar yang tebakannya benar akan merasa sangat antusias dengan munculnya film tersebut.

Begitu juga dengan Saw, film ke 8 ini masih belum keliatan judulnya. Bahkan sang sutradara yaitu Peter dan Michael Spierg terang-terang tutup mulut untuk judul film Saw. Beberapa media online yang membahas tentang film seperti Cinemablend membuat judul sendiri yaitu Saw: Legacy. Memang masuk akal karena beberapa pemeran utamanya sudah meninggal dan pasti mempunyai warisan yang nggak kalah kejamnya.

Akan muncul tahun 2017

Walaupun judulnya belum keluar, tetapi film Saw ini dipastikan muncul pada tahun 2017 pada bulan Oktober pada saat perayaan Halloween. Selain film Saw, ada film horor lain yang juga muncul yaitu Insidious ke 4. Jadi perayaan Halloween tahun 2017 sudah dipastikan akan menjadi tahun yang mencekam. Sudah siap ketakutan, Urbaners?

Source: cinemablend.com