Trending

Tom Hardy Bakal Bintangi 3 Film Venom

Aktor kawakan Inggris Tom Hardy kembali akan menghibur penggemarnya lewat film Venom. Nggak tanggung-tanggung, kali ini Hardy bakalan membintangi tiga film Urbaners. Seperti dikonfirmasi dari Total Film, Hardy dikabarkan telah menandatangani dan menyanggupi membintangi ketiga film Venom tersebut. Dia akan memerankan kembali sosok Eddie Brock dan mengaku siap kapan saja bila diminta.

Hardy pun tak sabar menunggu reaksi para penontonnya saat film tersebut dirilis. Ungkapnya seperti dilansir IGN. Bahkan, buat memperdalam karakternya, dia pun nggak segan-segan belajar sosok Venom dari anaknya.

Sony Belum Memberi Konfirmasi Resmi

Tom Hardy Bakal Bintangi 3 Film Venom

Meskipun Tom Hardy telah menyatakan siap untuk membintangi ketiga film Venom, pihak Sony sendiri belum mengumumkan secara resmi akan merilis sekuel Venom. Disisi lain, Woody Harrelson yang berperan sebagai cameo misterius di Venom mengatakan bahwa sebelumnya awal tahun ini perannya akan kembali muncul dalam sekeul film Venom. Demikian lansir IGN lebih lanjut.

Untuk film Venom sendiri akan rilis pada 4-5 Oktober 2018 mendatang di Australia dan Amerika Serikat. Di Australia Venom akan dirilis pada 4 Oktober, sedangkan di Amerika dan Inggris dirilis pada 5 Oktober. Diprediksi, film yang mengisahkan tentang rival Spiderman ini bakalan mencetak rekor Box Office di Amerika Utara pada Oktober mendatang. Namun belum diketahui apakah Venom akan mendapatkan rating dewasa atau PG-13.

Alasan Pemilihan Tom Hardy

Tom Hardy Bakal Bintangi 3 Film Venom

Sebelumnya ada beberapa alasan pihak Sony memilih sosok Tom Hardy untuk bermain dalam film Venom terdahulu. Pertama, dia memiliki reputasi yang bagus dan pihak Sony mencoba bermain aman. Selain itu, Hardy juga pernah bekerja sama dengan Christopher Nolan, sutradara yang menangani trilogi film Batman. Mereka pernah berkolaborasi dalam tiga film lain sebelumnya seperti Inception (2010), The Dark Knight Rises (2012), dan Dunkirk (2017).

Alasan kedua adalah mengenai karakter Eddie Brock/Venom sendiri yang akan diperankan Hardy. Venom sendiri merupakan sosok alien yang butuh manusia buat inangnya. Imbalannya, si alien inilah yang memberi kekuatan super pada manusia inangnya tersebut. Namun, sifatnya lebih kejam dan agresif. Dan karakter antagonis seperti inilah yang diperankan oleh Tom Hardy terlihat makin hidup.

Contohnya saja dalam film The Dark Knight Rises dia sukses memerankan sosok Bane, pengacau yang cerdas nan kuat baik fisik maupun mental. Sama halnya ketika Hardy memerankan sosok John Fitzgerald, pemburu yang egois dalam The Revenant.

Source: IGN, Movieweb.com