Barrataga, Rumah Tahan Gempa Asli Indonesia
Pakar rekayasa kegempaan Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta, Prof Sarwidi seperti dilansir dari liputan6.com mengatakan ada filosofi mengenai gempa, yaitu menyelamatkan diri. Ada dua cara untuk menyelamatkan diri, yaitu memperkuat diri dan melemahkan lawan. Nah, konsep dari Bangunan Rumah Rakyat Tahap Gempa (Barrataga) adalah memperkuat diri. Barrataga yang merupakan konsep asli dari Indonesia ini bisa meredam gempa sampai 7-8 MMI.
Ingin dilatih seluruh mandor di Indonesia
Setelah gempa di Lombok bulan lalu, pemerintah Indonesia langsung menggodok bagaimana caranya membuat rumah dan gedung yang bisa tahan gempa. Apalagi hampir sebagian besar wilayah di Indonesia merupakan ring of fire atau jalur gempa yang rawan bencana. Sarwidi menjelaskan bahwa sebenarnya konsep Barrataga sudah ada sejak tahun 2003, tetapi selalu diperbarui agar bisa digunakan seluruh masyarakat.
Sarwidi mengatakan sejak tahun 2004, dirinya bersama pemerintah dan bantuan dari luar negeri sudah melatih sekitar 1000 mandor di seluruh Indonesia. Tetapi yang disayangkan, menurut Sarwidi hanya ada sekitar 400 mandor yang fokus dengan Barrataga.
Bakal dicoba di seluruh bangunan di Indonesia
Sarwidi mengatakan bahwa rencanaya Barrataga ini akan diterapkan di seluruh bangunan di Indonesia. Nah, yang menjadi pertanyaan adalah apakah Barrataga ini sudah layak dan telah dicoba? Jawabannya sudah, Urbaners. Di Bantul, Yogyakarta ada beberapa bangunan yang sudah menerapkan konsep Barrataga. Lalu ketika gempa pada tahun 2004, bangunan yang mengambil konsep Barrataga ini nggak hancur walaupun terkena gempa.
Sarwidi mengatakan bahwa sebenarnya rumah yang tahan gempa adalah yang terbuat dari kayu dan bambu. Tetapi Sarwidi mengatakan nggak mungkin rumah di Indonesia menggunakan konsep tersebut, akhirnya konsep Barrataga pun lahir.
Itulah, Urbaners, konsep Barrataga yang bisa memperkuat pondasi rumah menjadi lebih kuat dan juga tahan gempa. Jika lo ingin membangun atau merenovasi rumah, lo bisa request untuk memakai konsep Barrataga ya, Urbaners.
Source: liputan6.com