Inspiring People
Selasa, 16 April 2019

Melalui Proud Project: Trivet Sembel Bagikan Cerita Inspiratif untuk Anak Muda

  • Share
  • fb-share
Melalui Proud Project: Trivet Sembel Bagikan Cerita Inspiratif untuk Anak Muda

Mencari inspirasi nggak perlu jauh-jauh, bro, setuju? Karena hal itu bisa ditemui di sekeliling lo. Dari idola, orang terdekat, kolega, bahkan dari orang yang lo nggak kenal sekalipun. Karena setiap orang pasti punya cerita yang bisa menginspirasi dan bisa menjadi pendorong semangat perubahan bagi orang lain.

Seperti Trivet Sembel yang terinspirasi dari kisah hidup orang-orang di sekitarnya. Setelah menyelesaikan pendidikannya di Sosiologi University of Washington, ia memutuskan membuat Proud Project di tahun 2015 dibantu seorang teman dekatnya. Alasan ia mendirikan proyek ini adalah saat ia mendengar cerita seorang warga negara Perancis, pergi ke Tanah Toraja bersama orang tuanya yang sama sekali nggak bisa bahasa lain, selain bahasa Perancis.

Di sana mereka bertemu dengan seorang petani lulusan SMP yang ternyata fasih berbahasa Perancis hanya dengan membaca buku. Dari cerita ini menyadarkan Trivet, bahwa banyak orang yang memiliki potensi tinggi untuk dapat menginspirasi orang lain, namun nggak punya kesempatan untuk itu.

Nah, kebetulan MLDSPOT sempat ngobrol bareng Trivet Sembel membahas Proud Project yang ia dirikan, bro. Penasaran bagaimana awal mula perjalanannya? Baca sampai tuntas artikel ini ya.

Gerakan Sosial untuk Anak Muda

 Trivet Sembel

Credit image - greatmind

Melalui akun Instagram @proud.project dan tagar #breakwalls, Trivet membagikan kisah-kisah menarik dari berbagai orang yang ditemuinya dengan harapan dapat mendorong para generasi muda untuk lebih mau inovatif, mendobrak hambatan-hambatan untuk berkembang, dan lebih mau membuka mata, serta hati terhadap sekitarnya.

Menurut Trivet, storytelling berpotensi untuk menggerakkan orang dan merubah persepsi sosial yang ada saat ini. Seiring berjalannya waktu, Proud Project kini memiliki 97,7K pengikut dan pernah bekerjasama dengan berbagai public figure seperti Najwa Shihab, Danilla Riyadi, Putra Nababan, dan bahkan beberapa nama besar dari badan negara, juga perusahaan besar. Wow gokil banget, ya bro!

Sempat Ragu Mendirikan Proud Project

Proses membesarkan nama Proud Project juga nggak mudah, bro. Trivet mengakui pernah merasa down dan ragu untuk melanjutkan ini. Karena kurangnya apresiasi terhadap visinya dan hasil yang nggak sebanding dengan pengorbanannya.

Namun, satu hal yang membuatnya bangkit adalah ketika ia mendapatkan sebuah direct message dari salah satu followers-nya, “Terima kasih kepada siapapun orang yang ada di belakang project ini, karena hari ini gue nggak jadi bunuh diri karena ngeliat Instagram feed ini” ujar Trivet.

Dari situlah ia  tersadarkan betapa karyanya dapat memberikan dampak positif terhadap orang lain. 

Membuat Perubahan Lewat Storytelling

Trivet Sembel

Credit image - popbela

Di tahun 2016 Proud Project berkembang menjadi startup media bernama “Proud Media Group” di mana Trivet menjabat sebagai founder dan president director. Nggak cuma membesarkan Proud Project, Proud Media Group, ia juga menaungi Folkative Media, Creo Creative Lab, Livehouse Entertainment, dan Statements by Proud.

Sejauh ini, Proud Project Indonesia udah berkolaborasi dengan Lingkaran.co, LockerMedia, dan juga project dengan Putra Nababan. Congrats buat Trivet atas pencapaiannya! Tetap menginspirasi anak muda lewat storytelling lo ya, bro!

Lo juga Bisa kayak Trivet, Bro!

Keren banget, kan, bro? Salah satu cerita inspiratif tentang Trivet Sembel yang membagikan kisah hidup seseorang ternyata bisa menginspirasi dan membangkitkan semangat banyak orang.

Setuju kan kalo semua orang atau bahkan lo juga bisa melakukan perubahan buat orang-orang sekitar. Sebagai anak muda, jangan hanya mengejar kesuksesan aja, tetapi juga berperan membuat gerakan yang bermanfaat, dan bisa menginspirasi sekitar. Nggak perlu langsung besar kok, dimulai dari hal sederhana dulu, bro. Get yourself inspired!

 

Comments
Agus samanto
Bisa kayak Trivet
Agus Sungkawa
Inspiratif untuk Anak Muda