Semakin hari, tambah banyak aja nih tempat ngopi di Jakarta. Gue sampai bingung harus pilih tempat kalau mau nongkrong. Baru nyaman dengan yang satu, eh udah muncul lagi coffee shop yang baru. Tapi sebagai penghuni area Jakarta Pusat, tongkrongan gue biasanya enggak jauh-jauh dari Sabang dan Menteng.
Gue sendiri biasanya cari tempat nongkrong yang suasananya asik buat ngobrol dan kumpul bareng teman. Enggak jarang juga gua cari tempat yang punya vibes unik. Selain biar enggak bosen, tempat ngopi yang vibes-nya unik menurut gue juga seru buat dijelajahin karena punya pengalaman tersendiri.
Nah baru-baru ini, gue dapat rekomendasi dari teman kalau ada tempat ngopi dengan suasana Indonesia timur yang asoy buat nongkrong. Namanya Kopi Bajawa Flores. Gue pun langsung meluncur ke sana dan berikut pengalaman gue! Lo simak ya. Siapa tahu, kapan waktu lewat Tebet, lokasi ini bisa jadi inspirasi lo.
Ambience Timur Indonesia yang Pop
Sebenarnya Kopi Bajawa Flores ini udah punya beberapa cabang di Jakarta. Tepatnya ada di Bintaro, Depok, Tebet, Kemang, Bogor, sampai Serpong. Nah, lokasi yang gue datangi ini ada di Tebet.
Kalau lo lihat dari luar, penampakannya memang enggak jauh beda dengan coffee shop pada umumnya. Tapi begitu lo masuk ke dalam, dijamin vibes-nya langsung beda. Apalagi kalau lo masuk ke smoking area. Di sana ada bagian dinding yang dimural dengan gambar kepulauan Indonesia di sepertiga bagiannya dan di dua pertiganya diisi dengan mural pulau Flores.
Kemudian di sisi kiri depannya ada spot untuk live music. Live music di Kopi Bajawa Flores Tebet ada setiap hari dari jam 7 pm - 10 pm. Biasanya selalu dibawakan sama home band langganannya Kopi Bajawa. Gue juga sempat kepo ngobrol dengan waiter-nya, dan dia cerita kalau Kopi Bajawa cabang lain konsepnya juga sama–ada live music.
Nah, yang membedakan, kalau cabang lain itu setelah perform dari home band bakal diakhiri dengan penampilan DJ. Bisa jadi opsi menarik nih buat lo yang suka dengan nuansa club. Lo bisa langsung datang aja ke cabang lain yang punya performance DJ seperti di Bogor, Kemang, atau Depok. Fyi, di cabang yang lain pernah diisi sama Young Lex sebagai DJ.
Selain dari interiornya, nuansa Indonesia timur juga berasa dari lagu-lagu yang diputar di sana, loh. Misalnya seperti lagu “Kaka Main Salah” dari Kapthenpurek atau “Jaga Orang Pu Jodoh” by Near yang dulu pernah viral. Tapi, enggak selalu diisi sama lagu-lagu timur aja. Lagu-lagu lain seperti Payung Teduh, Pamungkas, sampai Nadin Amizah juga enggak jarang diputar di sini.
Tempat Nongkrong Asyik di Tebet
Beberapa kali menyambangi Kopi Bajawa Flores cabang Tebet ini, gue bisa ngeliat kalau tempat ini didominasi sama anak muda. Kalau di weekdays, pengunjung yang datang biasanya orang-orang kantoran yang lokasi gawe-nya enggak begitu jauh dari Tebet. Ada juga yang WFH-an. Kenapa gue bisa tahu, karena waktu itu sempat minjem korek dan ngobrol.
“Gue ngekos di dekat-dekat sini, biasanya ngopi di ORKA Coffee. Kayaknya ke sini hampir 5 kali,” cerita Septian. Alasan kenapa laki-laki yang kerja di digital agency ini senang nongkrong di sini, enggak lain karena suasananya. Ada beberapa spot yang menurutnya unik dan beda jadi enggak boring kalau dipakai untuk tempat kerja.
Septian juga cerita kalau pas nongkrong sendiri sambil WFH-an, dia memilih untuk kerja di smoking area. “Kalau kerja sambil dengerin suara kendaraan entah kenapa gue jadi lebih konsen,” papar penyuka Americano ini. “Gue pernah sekali nongkrong malam, pas ada band-nya bareng PDKT-an gue, seru juga,” tambahnya lagi.
Menurutnya Kopi Bajawa Flores membuatnya mengenal lagu-lagu timur. Septian sempat ngasih saran kalau sebaiknya coffee shop lainnya di Jakarta juga membuat konsep yang spesifik seperti yang dilakuin Kopi Bajawa. “Bagus juga nih, kalau misalnya ada tempat ngopi dengan suasana Sumatera atau yang membawa biji kopi daerahnya masing-masing.”
Biji Kopi Arabika Asli Bajawa dengan Cita Rasa Unik
“Di sini kalau minuman panas biasanya kita pakai biji kopi arabika tapi kalau dingin house blend 70-30 arabika dan robusta,” jelas barista pas gue lagi memilih kopi. Nah kali ini, gue pesan minuman yang agak kekinian Caramel Adonara. Awalnya sih pengin cobain kopi susu gula aren yang populer dimana-mana itu. Tapi, mengikuti saran barista, gue coba deh si Caramel Adonara.
Ternyata rasanya cukup light ya, enggak terlalu manis dengan espresso satu shot. Kalau buat lo yang suka sama rasa kopi yang lebih strong, lo bisa pesan menu ini dengan opsi double shot espresso. Lo juga bisa pesan Piccolo lebih menggigit buat gue. Untuk lo yang senang Picollo wajib cobain di sini. Rekomendasi, nih!
Menurut gue keistimewaan kopi Bajawa Flores ini ada di cita rasanya yang segar dengan aroma tembakau yang khas. Aroma tembakau khas ini berasal dari tanah Bajawa sendiri yang mengandung abu vulkanik.
Terus, kelebihannya yang lain adalah kopi Bajawa memiliki tingkat keasaman yang aman untuk semua orang. Even bukan coffee person, lo bakal nyaman dengan kopi ini. Soal body-nya juga pas. Untuk lo yang suka kopi strong dan mau merasakan cita rasa original tanpa campuran sentuhan modern, lo bisa pesan espresso.
Itu tadi pengalaman gue ngopi di Kopi Bajawa Flores, khususnya di cabang Tebet. Lo wajib cobain tempat ini buat rasain pengalaman lo sendiri. Lo bisa cek info terbaru dari mereka lewat Instagramnya di @kopibajawaflores.id.
Selain untuk update info soal siapa yang perform dan menu terbaru mereka, lo juga bisa dapat info seputar aktivitas charity coffee shop ini. Kopi Bajawa Flores bukan sembarang coffee shop biasa. Sebagian profit yang diperoleh disalurkan untuk pendidikan anak-anak di NTT.
Jangan lupa juga untuk selalu baca MLDSPOT dan dapatkan cerita-cerita seru menginspirasi dari local greatness lainnya, ya. Lo juga bisa dapetin hadiah menarik dengan jadi member dan ngumpulin MLDPOINTS di MLDSPOT. Ayo, buruan daftar sekarang!
Comments