Tren produk natural ingredients semakin populer belakangan ini. Soalnya, produk berbahan alami punya peran penting untuk gaya hidup yang lebih sehat! Kalau lo termasuk orang yang hobi meracik minuman atau suka mengeksplor rasa, sirup dari MoonShine Beverage akan memberi lo pengalaman yang berbeda. Dibuat dari rempah asli Indonesia, produk MoonShine memiliki rasa yang unik dengan tampilan yang menarik.
Yuk, berkenalan lebih dekat dengan MoonShine Beverage asal Jogja ini!
Produk Natural Asli Indonesia
Di Amerika dan Eropa, “Moonshine” dikenal sebagai minuman fermentasi beralkohol. Namun, di Indonesia, nama “MoonShine” digunakan oleh Anneke Putri Purwidyantari sebagai merek untuk natural gourmet syrup and tisane yang ia produksi. Wanita yang akrab disapa Putik ini mulai memperkenalkan produk MoonShine ke publik di tahun 2017. Kecintaan terhadap rempah-rempah asli Indonesia yang kaya manfaat dan hobi mencoba racikan minuman baru menjadi pondasi awal terwujudnya MoonShine.
“Suamiku hobi mengeksplor minuman dan aku hobi minum enak. Dari situ, kita punya ide untuk membuat sesuatu dari komoditas asli Indonesia yang enak dan menyehatkan. Setelah mencoba meracik berkali-kali, akhirnya ketemulah formula yang cukup oke untuk dijadikan prototipe produk,” cerita Putik mengenai awal terbentuknya MoonShine.
Kala itu, belum banyak produk minuman modern yang menggunakan bahan dasar rempah. Ternyata, inovasi yang dilakukan Putik menciptakan minuman berbahan alami dari rempah dan buah menjadi daya tarik tersendiri di pasaran. Selain menggunakan bahan alami, sirup MoonShine juga didesain untuk menjadi multi-purpose syrup yang bisa ditambahkan untuk kue, masakan, atau sebagai penambah rasa pada kopi dan teh.
Karena kreatif dan inovatif, produk natural yang satu ini mendapat penghargaan dari Badan Ekonomi Kreatif di tahun 2018. “Kami nggak hanya ingin memberi pilihan produk natural bagi anak muda. Di sisi lain, kami ingin memperkenalkan kekayaan rempah asli Indonesia dan membantu petani lokal melalui produk MoonShine ini,” tambah Putik.
Berkembangnya tren produk berbahan natural di kalangan generasi muda menjadi kesempatan emas bagi MoonShine. “Saat ini, natural living menjadi tren di kalangan anak muda. Ini momen baik bagi MoonShine untuk berkembang, mengingat bahan-bahan yang digunakan oleh MoonShine adalah bahan alami yang kualitasnya terjaga. Nggak hanya itu, MoonShine juga menggunakan pengawet dari bahan alami, yaitu kulit kerang,” tambahnya.
Minuman Nikmat Kaya Manfaat
Mungkin lo berpikir kalau minuman yang mengandung rempah-rempah identik dengan jamu yang memiliki rasa pahit, Bro! Tapi, sirup rempah yang satu ini bakal menghilangkan persepsi itu.
Salah satu keunggulan dari sirup MoonShine adalah rasa yang manis dan nikmat meskipun mengandung rempah-rempah. Lo bisa tetap menikmati minuman yang enak, menyehatkan, dan bisa bantu lo menjaga daya tahan tubuh. “Meskipun berbahan dasar rempah, kami tetap ingin menyuguhkan rasa yang enak. Caranya dengan memberi tambahan gula dengan kadar yang rendah. Jadi, nikmatnya dapet, khasiatnya juga terasa,” ungkap Putik.
Lo bisa memilih varian rasa rempah dasar seperti: Asian Lemongrass yang terbuat dari serai, Pandanus yang berbahan dasar pandan, Ginger yang terbuat dari jahe, dan Nutmeg yang dibuat dengan bahan dasar pala. Atau lo bisa mencoba varian sirup dengan rasa buah yang dicampur rempah, seperti Apple Pie, Relaxing Blue, Passionate Dragon, dan Tropical Purple.
Selain sirup, ada juga tisane (teh herbal) dengan varian Blue Pea Flowers Tea, Organic Moringa Tea Leaves, Ginger Green Tea, atau Ginger Honey. Buat lo yang punya segudang aktivitas yang melelahkan, lo harus cobain Elixir of Life Immune Booster Shoot, yakni ekstrak rempah-rempah yang diminum dalam takaran kecil.
Putik punya racikan yang ampuh buat lo yang susah tidur atau ingin rileks setelah seharian bekerja, yaitu Relaxing Blue. Sirup berwarna biru ini adalah salah satu best-selling item dari MoonShine, yang terbuat dari campuran kulit pala, fuli, biji pala, dan bunga telang. Ketika meminumnya, lo bisa merasakan tubuh menjadi lebih hangat. Lalu, kandungan magnesium dalam pala juga bisa membantu merangsang pelepasan serotonin dalam tubuh dan akan membuat lo merasa rileks.
“Relaxing Blue menjadi salah satu varian sirup yang paling laris. Relaxing Blue, Apple Pie, Passionate Dragon, dan Tropical Purple ini awalnya adalah produk ready to drink. Karena produk ready to drink tidak bisa bertahan lama, dibuatlah versi sirup yang bisa lebih lama disimpan dan lebih mudah dikirim ke luar kota,” terang Putik.
Nah, buat lo yang penasaran dan ingin mencoba membuat racikan minuman baru #MumpungLagiDiRumah, lo bisa mengunjungi Instagram @moon.shine.id. Nggak cuma menambah keterampilan lo meracik minuman, tubuh lo juga akan mendapat manfaat baik dari kandungan rempah dalam natural gourmet syrup yang satu ini!
Comments