Trending
Kamis, 18 September 2025

Ini Sepatu Retro yang Kembali Jadi Tren

  • Share
  • fb-share
Ini Sepatu Retro yang Kembali Jadi Tren

Sepatu retro atau vintage memang sedang mengalami kebangkitan yang luar biasa di dunia fashion. Fenomena ini bukan sekadar tren sesaat, melainkan cerminan dari apresiasi terhadap desain klasik yang telah teruji waktu. Beberapa public figure seperti selebriti, model, hingga influencer kerap menggunakan sepatu retro yang pada akhirnya menciptakan gelombang tren yang diikuti oleh jutaan orang di seluruh dunia.

Popularitas sepatu bergaya retro tidak muncul begitu saja. Ada beberapa faktor yang mendorong kebangkitan gaya vintage ini. Pertama, nostalgia terhadap era 80-an dan 90-an yang dianggap sebagai masa keemasan fashion streetwear. Kedua, kualitas konstruksi sepatu retro yang umumnya lebih solid dibanding produk masa kini. Ketiga, nilai eksklusivitas dan keunikan yang tidak bisa didapatkan dari sepatu kontemporer.

Sepatu-sepatu ini juga menawarkan cerita di balik setiap modelnya. Misalnya, banyak sepatu retro yang awalnya dirancang untuk keperluan olahraga tertentu, namun kemudian bertransformasi menjadi ikon fashion yang melampaui fungsi aslinya. Hal inilah yang membuat sepatu bergaya retro memiliki karakter dan soul yang berbeda dari sepatu modern.

Buat lo yang lagi fomo pengen punya sepatu bergaya retro, kita punya beberapa rekomendasi pilihan yang bisa lo coba berikut ini.

Adidas Samba

sepatu adidas samba
Photo by @adidasindonesia

Sepatu retro Adidas Samba memiliki sejarah panjang yang dimulai dari era 1970-an, ketika awalnya dirancang khusus untuk permainan sepakbola indoor. Nama "Samba" sendiri terinspirasi dari Brasil yang terkenal dengan tarian Samba-nya, mencerminkan semangat dan passion dalam olahraga.

Yang membuat Samba istimewa adalah konstruksi upper-nya yang menggunakan kombinasi leather dan suede berkualitas premium. Sol karet gum-nya yang khas memberikan traksi optimal sekaligus tampilan yang tidak lekang waktu. Sekarang, sepatu ini telah bertransformasi menjadi sneakers lifestyle yang memadukan elemen retro dengan sentuhan modern yang unik.

Untuk styling, lo bisa memadukan Samba dengan celana lebar dan crew socks yang tinggi untuk memperkuat kesan vintage. Kombinasi dengan kaos oversized atau jaket vintage juga akan menciptakan authentic retro look.

Baca juga: Inilah Sepatu Anak Skena

Autry Medalist

sepatu autry medalist
Photo by @atmos_id

Pilihan sepatu retro berikutnya adalah Autry Medalist. Brand asal Amerika Serikat ini memang tidak sepopuler Nike atau Adidas, tapi justru itulah yang membuat daya tarik dari Autry bagi para sneakerheads yang menghargai eksklusivitas.

Autry Medalist memiliki DNA yang kuat dari era 1980-an, dengan penggunaan kulit premium pada bagian upper yang memberikan kesan mewah. Yang membuatnya istimewa adalah detail jahitan yang rapi dan penggunaan color blocking yang halus namun memberi dampak besar. Sol karet dengan warna off-white atau cream menjadi signature sepatu ini.

Konstruksi sepatu retro ini juga sangat solid, dengan cushioning yang nyaman untuk penggunaan sehari-hari. Material kulit yang digunakan akan semakin bagus seiring waktu, developing patina yang menambah karakter sepatu.

New Balance 550

sepatu new balance 550
Photo by @jdsportsindo

New Balance 550 adalah sepatu retro yang memadukan warisan klasik dengan daya tarik modern. Awalnya dirilis pada tahun 1980-an sebagai sepatu basket, kini sepatu ini telah menjadi sneaker yang sangat populer.

NB 550 terlihat unik dengan siluet yang berisi dan tampilan yang ramping. Bagian atasnya dari kulit premium dengan detail lubang-lubang kecil (perforasi) tidak hanya memberikan sirkulasi udara, tapi juga sentuhan visual yang menarik. Selain itu, midsole tebal dengan teknologi bantalan khas New Balance memberikan kenyamanan optimal untuk pemakaian sehari-hari.

Sepatu retro ini juga dikenal memiliki daya tahan yang sangat baik. Konstruksi yang kuat dengan bahan premium membuat NB 550 awet meski dipakai setiap hari. Tersedia juga banyak pilihan warna yang serbaguna, dari warna klasik putih-abu-abu sampai warna-warna mencolok.

Nike Dunk Low

sepatu nike dunk low panda
Photo by @atmos_id

Nike Dunk Low adalah salah satu sepatu retro paling ikonik yang pernah ada. Juga lahir pada era 1980-an sebagai sepatu basket, Dunk telah mengalami evolusi menjadi ikon budaya.

Desainnya yang sederhana membuat Dunk Low istimewa. Garis yang tegas, logo yang minimalis, dan perpaduan warna yang berani. Bagian atasnya dari kulit premium dengan kualitas konstruksi yang baik memberikan kesan mewah yang sebanding dengan harganya. Selain itu, sol yang rata dan responsif juga memberikan tampilan otentik yang terinspirasi dari lapangan basket.

Sepatu bergaya retro ini sangat serbaguna dalam hal styling. Bisa dipadukan dengan pakaian kasual untuk dipakai sehari-hari, atau dijadikan sebagai statement piece untuk tampilan streetwear yang lebih modis. Berbagai kolaborasi dan edisi warna terbatas juga menjadikan Dunk Low barang koleksi yang bernilai tinggi.

Comments
Putra
mantap punya
Linda NM
keren banget