Baru-baru ini tersiar kabar bahwa Warner Bros. telah merilis dua tanggal yang mereka sebut sebagai “Untitled WB Event Film”. Dua tanggal tersebut antara lain 27 September 2019 dan 7 Februari 2020. Kabarnya, dua tanggal tersebut akan menjadi tanggal rilis film paling populer bikinan Warner Bros. Fans pun mulai memunculkan banyak spekulasi tentang film apa yang bakal dirilis di dua tanggal tersebut. Lalu, apa saja film yang kemungkinan bakal dirilis oleh Warner Bros di kedua tanggal tersebut?
DC Universe
Sepertinya nggak salah bila fans memperkirakan nanti akan muncul lanjutan dari dunia DC. Ada tiga film yang kemungkinan muncul dari DC Universe, antara lain Batman versi Ben Affleck, Suicide Squad 2, atau mungkin Wonder Woman 2. Hype DC Universe sejak munculnya Batman V Superman dan lanjut dengan Suicide Squad tampaknya akan berlanjut bertahun-tahun ke depan. Namun tak banyak fans yang sangsi akan kemungkinan munculnya DC Universe di tanggal-tanggal yang tergolong “terlalu lama” tersebut. Warner dan DC tentu nggak akan melewatkan peluang dimana hype DC Universe sedang tinggi-tingginya saat ini.
San Andreas
Masih ingat ketika Dwayne Johnson jadi pilot helikopter penyelamat korban bencana di film San Andreas? Menariknya, film yang punya efek istimewa ini meraup untung hingga 473 juta dolar di box office dunia. Nggak menutup kemungkinan bahwa film ini akan dilanjutkan pada tanggal tersebut, mengingat sibuknya jadwal Dwayne Johnson yang juga bermain dalam film selain Fast Furious, seperti Baywatch dan Jumanji. Warner tentu ingin kesuksesan San Andreas berlanjut, tapi kapan? Mungkin salah satu dari tanggal tersebut.
Fantastic Beast And Where To Find Them
Dari semua kemungkinan, rasanya film ini yang paling besar kemungkinannya. Bahkan sebelum film pertama dirilis, Warner Bros. sudah pede duluan dengan merilis tanggal sekuel yang jatuh pada tanggal 16 November 2018, yang artinya dua tahun sekali. Bila dihitung secara logika, salah satu tanggal yang disebutkan baru-baru ini tercantum tahun 2020. Dan tebak siapa yang bakal muncul? Benar, sang profesor, Newt Scamander.
Jadi, film mana yang menurut kalian berpeluang besar untuk dirilis pada tanggal-tanggal tersebut? Ya, kita lihat saja apa kata Warner Bros. mengenai spekulasi yang dibuat oleh para fans ini.
Source: cinemablend.com
Comments