Silent Disco Di Hutan Rotan Dengan Suasana Retro
Di tengah-tengah lampu neon yang meriah, sudut kanan menawarkan sebuah instalasi yang terlihat "zen" dan natural. Warna monokrom coklat yang hangat malahan membuat penasaran para pengunjung. Yap, apalagi kalau bukan instalasi MLDSPOT Art & Sound Experience. Baru hari pertama saja, sudah terlihat antusiasme pengunjung akan art instalasi ini, Urbaners. Karya Handoko Hendroyono. Glenn Fredly, Keris Kwan dan Abie Abdillah ini seperti menjadi jalur "khusus" pengunjung untuk berjalan ke panggung yang di tuju.
Spot Foto Paling Favorit
Berawal dari rasa penasaran, para pengunjung yang datang ke MLDSPOT Art & Sound Experience berakhir dengan berfoto-foto di ruangan hutan rotan ini. Salah satu spot paling favorit adalah di lorong sepanjang 17 meter dan ini mengakibatkan adanya antrian untuk masuk. Saat lo berfoto di lorong, lo seperti berada di mesin waktu tanpa ujung. Hanya ada lo dikelilingi rotan 360 derajat. Nggak cuma itu, pohon besar dengan daun-daun yang berguguran juga cukup menarik perhatian. Terakhir saat memasuki akhir dari lorong, para pengunjung berkumpul di lantai dansa menikmati Silent Disco dari Dua Sejoli. Dan tentunya pada kesempatan tersebut, pengunjung menyempatkan untuk update di media sosial mereka sambil berjoget kecil menggunakan headphone.
Spotted Ben Sihombing Nyobain Activity Di MLDSPOT Art & Sound Experience
Nggak cuma para pengunjung yang tertarik memasuki art instalasi ini, bahkan musisi yang main di Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2019. Terlihat Ben Sihombing, penyanyi yang baru mengeluarkan single "Wajah Cerita" ini datang dan menikmati MLDSPOT Art & Sound Experience. Ben Sihombing punya caranya sendiri untuk menikmati Silent Disco, ia duduk di bawah pohon dengan beralaskan daun, sambil mendengarkan lagu-lagu keemasan tahun 1950-an. Terlihat juga Ben Sihombing sibuk untuk update media sosialnya saat di instalasi ini. Nah, jangan mau kalah sama Ben Sihombing, Urbaners! Update juga keseruan lo saat di MLDSPOT Art & Sound Experience ya!
Desain Tradisional x Retro Vibe
Saat siang hari, seperti tidak ada yang aneh dari instalasi ini, tetapi saat matahari terbenam dan lampu sudah dinyalakan, instalasi ini seperti berubah 180 derajat. Perpaduan lighting berwarna biru, merah dan ungu yang mengelilingi bangunan membuat suasana tampak berbeda. Retro vibe yang dikawinkan oleh suasana tradisional, sepertinya hanya ada di MLDSPOT Art & Sound Experience. Hal ini membuat rasa penasaran semakin besar, terbukti dengan pengunjung yang datang silih berganti, bahkan sampai penghujung acara.