Gempuran ranah fashion super keren memang enggak ada habisnya, bro. Setiap pergantian akhir pekan atau dalam hitungan satu bulan sekali, terlahir rilisan spesial bersifat seasonal ataupun adanya kolaborasi khusus dan terbatas dengan melibatkan dua nama besar, kayak Calvin Klein x Palace, Dr. Martens x Stüssy, sampai katalog barunya Adidas x Gucci dan juga Gucci x Harry Styles.
Kadang gak heran juga dari sekian banyaknya katalog apparel, sneakers, sampai aksesoris rilisan kolaborasi antar brand-brand lintas segmentasi ataupun dengan para musisi tersebut, habis terjual seketika meskipun harganya terbilang mahal.
Mungkin hal itu yang bikin PUMA juga gak mau kalah dari brand sportswear lainnya. PUMA juga terus melanjutkan inovasi terbaru dengan memperkenalkan kerjasama keduanya bareng sang pop star dunia, yaitu Dua Lipa dalam sebuah kolaborasi yang diberi nama “Flutur”.
Dalam beberapa tahun belakangan ini, bila dibandingkan dengan kedua kompetitor besar mereka, Nike dan Adidas, PUMA terlihat lebih fokus memperkuat branding mereka yang cenderung meluaskan namanya di ranah sepak bola internasional. Terbukti tampilan baru desain jersey kit klub-klub sepak bola yang bekerja sama dengan mereka bisa menghasilkan daya tarik secara general. Hal ini karena hampir seluruh desainnya bisa lo pakai dalam outfit casual dan sporty. Good job PUMA!
Kembali dalam kolaborasi bareng Dua Lipa, “Flutur” adalah bentuk kesepakatan serius bareng PUMA yang sudah merilis koleksi selama dua sesi. Kali pertama rilisnya kolaborasi ini pada kuartal satu 2022 di Januari. Enggak berhenti di situ aja, sesi kedua “Flutur” kembali dilepas pada 12 Juli 2022.
“Flutur” diciptakan oleh Dua Lipa yang ditujukan untuk menunjukkan hubungan erat antara nostalgia budaya rave era 90-an, yang memadukan konsep vintage sportswear, dengan outfit masa kini berwarna cerah, tapi tetap hangat dan bisa diterima secara umum. Gak ketinggalan logo kupu-kupu khas dari Dua Lipa juga menghiasi hampir di seluruh katalog sampai detail risleting pada jaketnya pun terdapat logo ikonik tersebut.
Lo bisa pilih katalog mana saja yang mau dibeli dari track top jacket, long pants, basketball shorts, dua pilihan sneakers casual, high top boot, sampai grip bag yang cukup besar dan bisa buat bawa laptop.
Rate harga katalog-katalog ini dijual mulai dari Rp1,2 juta sampai Rp2,5 juta. Mahal atau enggak itu relatif, tapi gue yakin sih, kalo katalog ini masih terbilang sangat terjangkau dan bakal jadi rare item dalam beberapa tahun ke depan.
Kalo lo die hard-nya PUMA dan Dua Lipa, wajib banget sih punya koleksi dari “Flutur”. Serbu langsung buat dapetin barangnya di seluruh gerai resmi PUMA yang terdekat di kota kalian, jangan sampai kehabisan, bro!
Btw, sudah ngumpulin MLDPOINTS berapa nih bro? Cek dulu di sini dan terus kumpulin sebanyak-banyaknya ya. Hadiah gratis iPhone 12 Pro sampai PS5 sudah nungguin lo.
Comments